Pagi itu tanpa aku sangka berita gembira menyeruak di kedua telingaku. Kejadian 2 tahun silam kembali terulang. Fitriani salah satu siswa SMA N 1 Boja kelas XII Bahasa mengikuti Lomba penulisan Cerpen yang diadakan balai Bahasa Semarang, mengangkat judul Di "RSJ hari itu" berhasil memenangkan lomba tersebut tahun 2006.
Tahun 2008 ini kembali jejak Fitriani diikuti Dwi Yuliahsari alumni SMAN 1 Boja tahun ini yang juga anggota komunitas Tetas baik divisi pementasan maupun divisi penulisan dan eks siswa kelas Bahasa. Memenangkan lomba yang sama, dengan mengangkat judul "Bapakku Serigalaku" dia berhasil mengalahkan 4 pesaingnya yang merupakan daerah sama dengan finalis tahun lalu yaitu Tegal, Purworejo, Surakarta dan Wonosobo.
Kegigihan Dwi Yuliahsari merupakan semangat tersendiri bagi adik-adiknya. Ini semakin membuktikan bahwa menulis itu sebenarnya sangat mudah. Kepenulisan Dwi semakin terasah saat mengikuti lomba menulis cerpen yang diadakan pondok maos "Guyub" pimpinan mas Sigit penulis "Menyusuri Lorong Dunia" dia juga berhasil memenangkan lomba tersebut.
Akhirnya atas nama komunitas tetas dan SMA N 1 Boja SELAMAT, SELAMAT. Teruskan dan jangan sebatas ini, dunia sastra menanti karya-karyamu selanjutnya. Buktikan kamu penulis sejati.
No comments:
Post a Comment